Baju Lebaran Couple – Lebaran sebentar lagi tiba! Salah satu kebutuhan yang penting saat lebaran adalah baju lebaran. Meskipun secara syar’i tidak ada kewajiban untuk mengenakan baju baru, namun sebagian besar umat muslim selalu berusaha mengenakan baju lebaran yang baru. Silahkan saja, karena itu menunjukkan niat Anda dalam menyambut lebaran secara suka-cita. Namun ingat, saat membeli baju lebaran harap sesuaikan dengan budget ya!
Bagi Anda yang telah memiliki pasangan, akan terlihat lebih harmonis jika menggunakan baju lebaran couple. Namun mungkin ada diantara anda yang masih bingung bagaimana memilih baju lebaran kembaran yang paling pas, baik dari segi motif maupun bahan. Untuk itu simak tips berikut ini!
Tips Memilih Baju Lebaran Couple
1. Bahan baju lebaran
Dalam memilih bahan baju lebaran couple, pilihlah baju lebaran dari bahan yang meresap keringat, mengingat Anda akan berlama-lama berada dalam sebuah acara keluarga.
2. Baju lebaran model formal
Ketika menghadiri acara keluarga atau acara kampung yang resmi maka Anda bisa menggunakan baju lebaran kembaran model formal. Bagi pria bisa mengenakan baju lengan panjang/lengan pendek berkrah atau baju koko (muslim). Sedangkan bagi wanita bisa mengenakan baju muslim model gamis rok panjang atau gamis dengan celana panjang. Wanita bisa juga mengenakan busana muslim model kebaya. Mengenai kerudung (hijab) bisa disesuaikan. Mengenai motif dan warnanya bisa memilih apa saja sesuai selera Anda.
3. Baju lebaran model kasual
Selain model formal, ada juga lho baju lebaran kembaran model kasual, berupa kaos lenga panjang. Baju lebaran seperti ini sangat cocok jika dikenakan saat menghadiri forum yang lebih santai, misalnya ngumpul bersama teman-teman atau saat rekreasi ke tempat wisata. Agar terkesan lebih enerjik, Anda bisa memadukannya dengan celana jeans. Bagi wanita tetap pas mengenakan baju muslim model seperti ini dan bisa pula dipadukan dengan hijab.
Demikian tentang tips memilih baju lebaran couple yang tersaji untuk Anda. Semoga bermanfaat. Selamat menyambut lebaran!